Selama setahun belakangan Bioskop seluruh Dunia di tutup. Bak patah hati berkepanjangan bagi Saya. Semenjak pandemi, segala aktivitas menjadi sangat terbatas. Semua rasa pastinya berkecambuk. Meskipun begitu, segala yang dilakukan adalah yang terbaik untuk Kita semua. Satu tahun bukan waktu sebentar untuk menunggu. Akhirnya, penantian dan rasa rindu untuk menonton langsung di Bioskop tercapai sudah.

Ya…, ini pertama kalinya Saya dan Keluarga menonton kembali ke Bioskop saat masih pandemi. Kita tetap menerapkan protokol kesehatan. Kebetulan tugas Kantor Suami juga sudah selesai. Kita pun memilih menonton dihari kerja. Dan, benar saja, menonton dihari kerja itu suasana asli sepi banget. Kami menonton sekeluarga seperti memiliki Bioskop sendiri. Tanpa ada satu orang pun di dalam Bioskop tersebut. Bahagia pastinya. Bisa bebas menonton tanpa ada rasa khawatir sama sekali. Ditambah dengan petugas kebersihan benar-benar telaten dan detail membesihkan masing-masing ruangan yang ada.

Waktu itu Kita menonton “Monster Hunter”. Film Action ini terinspirasi dari video game. Melihat trailernya yang begitu keren, tentunya mengundang rasa penasaran bagi penonton yang menyukai film genre action tersebut. Memiliki durasi sekitar 100 menit-an buat saya secara pribadi, film ini benar-benar keren dan menarik. Walaupun awalnya sedikit bingung, secara perlahan saya menikmatinya hingga akhir. Namanya film action, jadi lebih terlihat aksi-aksi yang ditampilkan. Sedangkan dialogue cukup minim di film ini. Tapi, dengan adanya, aksi yang diperlihatkan, bisa terlihat jelas kemana arah film.

Film ini dibintangi oleh Milla Jovovich (Natalie Artemis) sebagai pemeran utama sekaligus komandan dari sekelompok militer tersebut. Takjub saat melihat seorang pemimpin perempuan yang terbilang pemberani dan tidak takut mati. Walapun plot Monster Hunter Paul Ws Anderson yang didasarkan pada franchie video game Capcom terbilang sederhana, tapi sangat mengesankan.

14 replies
  1. i n n a
    i n n a says:

    seru ya nonton seperti ini, apalagi bareng anak-anak ya kak, btw kalau aku nonton monster gini seneng, tapi tiba-tiba suka ngagetin filmnya dan bikin degdegan nontonnya

    Reply
  2. Elva
    Elva says:

    Jadi pengen nonton jg nih film, kayaknya bagus. Apalagi kusuka banget film action, nonton bareng keluarga pasti seru dan menyenangkan

    Reply
  3. Icha Marina Elliza
    Icha Marina Elliza says:

    Sumpah.. udah lama kali gak ke bioskop semenjak pandemi ini kak. Biasanya suka bawa anak nonton film drama imajiner saja. Kalo yang action kayak begini biasanya nonton berdua saja sama suami. Hehe

    Reply
  4. Deris Afriani
    Deris Afriani says:

    Aku juga awal pas bioskop buka di masa pandemi, agak takut nonton. Tapi protokol kesehatan terjamin juga di bioskop. Tempat duduk juga terpisah. Selain itu, penonton juga paham harus saling jaga jarak.

    Reply
  5. Renov
    Renov says:

    Aku suka banget Milla Jovovich nih sejak main di resident Evil.

    Semoga filmnya segera masuk tayangan TV berbayar karena kalau di tempat saya tinggal, bioskop masih pada tutup

    Reply
  6. Aisyah Dian
    Aisyah Dian says:

    Hallo kak Noven seru banget nih ya sudah nonton bioskop bareng keluarga hahaha saya jadi pengen juga nih minggu kemarin diajakin suami masih takut-takut padahal ya nggak papa kali ya kan sesuai standart prokes

    Reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *