Buat kalian pecinta film anime, sangat wajib nonton film one piece. Film ini tayang di bioskop Tanjungpinang pada tanggal 21 September 2022.
Fames.id sedikit spoiler, ya… Tapi biar lebih puas, nonton langsung filmnya biar hilang rasa penasaran kalian. Film One Piece Red kali ini berlatar di Negeri Elegia. Yang terkenal dengan sebutan ” Island of Music.”
Selain berlatar di Elegia, Cerita utama dari One Piece Film: Red adalah kemunculan Uta yang
digadang-gadangkan sebagai anak dari “Shank.”
Uta yang tidak pernah diketahui keberadaanya kini muncul sebagai penyanyi terkenal yang diidolakan oleh seluruh dunia. Tentunya kehadiran Uta akan mengungkap sisi lain dari Shank yang katanya Ayah dari Uta. Film one piece kali ini seperti drama musical. Karena dari awal hingga akhir film benar-benar full music dan nyanyian.
Uta sangat di cintai oleh penggemarnya, dan Ia juga memiliki panggung live sendiri. Tentunya semua adalah hasil dari kemampuannya. Penggemarnya rela datang untuk menonton konser pertama Uta secara live. Di live pertamanya ini Ia pun mengungkapkan kepada publik. Uta yang ambisius, sangat menginginkan memiliki dunia sendiri. Tentunya hal itu sangat bertentangan dengan yang lainnya.
Konser yang dihujani oleh penonton, juga dihadiri orang-orang khusus. Seperti topi jerami, bajak laut, Marinir dan lain sebagainya. Yang rela hadir demi mendengarkan suara indah Uta. Uta sendiri di film tersebut digambarkan sebagai “dunia lain”. Namun, dikonser tersebut banyak sekali ungkapan-ungkapan dari Uta yang mengejutkan penonton.
Dengan music yang full, pastinya kalian bisa berimajinasi seperti membaca novel sambil mendengarkan nyanyi-nyanyian sang artis. Lagu yang lumayan enak didengar menurut fames.id. Dari lagu-lagu slow, hingga yang benar-benar keras. Semua menyesuaikan dengan ungkapan dari adegan demi adegan.
Kembali ke Uta. Saat menyelesaikan satu lagu, Luffy sahabat semasa kecilnya tiba-tibal muncul dipanggung. Moment ini benar-benar dimanfaatkan oleh Uta untuk mengenang masa lalu mereka. Dengan cara mengadakan lomba dari makan, joged dan lain-lain. Hingga muncul ungkapan-ungkapan aneh dari Uta diluar nalar semua penonton khusus. Ternyata mereka semua sudah mencurigai Uta dari awal.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!